E-commerce jadi tempat favorit bagi jutaan masyarakat untuk berbelanja berbagai keperluan, mulai dari kebutuhan sehari-hari hingga perangkat elektronik. Pasalnya masyarakat dapat memenuhi kebutuhan mereka dengan lebih mudah dan efisien, baik dari segi waktu, tenaga, hingga biaya.
Tentunya, pemilik maupun pelaku e-commerce harus dapat terus bersaing untuk dapat menarik perhatian pasar. Menggunakan layanan penulis artikel SEO untuk e-commerce pun jadi salah satu strategi yang bisa kamu gunakan untuk memenangkan kompetisi bisnis satu ini.
SEO: Strategi Kunci untuk Dongkrak Sales
Setiap e-commerce tentu memiliki target penjualan alias sales. Di samping melakukan berbagai promosi dan pemasaran secara online atau yang biasa disebut dengan beriklan (ads) di berbagai platform (mesin pencari dan media sosial), kamu juga bisa meningkatkan trafik dan konversi secara organik melalui SEO.
Search Engine Optimization (SEO) adalah sebuah proses dan cara untuk meningkatkan kualitas konten online. Tujuannya tidak lain meningkatkan visibilitas web pada halaman pencarian di mesin pencari seperti Google.
Semakin tinggi peringkat yang kamu peroleh, semakin besar pula kemungkinan orang menemukan, mengenali, menjelajahi, hingga melakukan konversi seperti pembelian pada web e-commerce yang kamu kelola.
SEO Menjadi Investasi Jangka Panjang
Seperti yang disinggung sedikit di atas, implementasi SEO untuk mendongkrak sales memerlukan waktu alias tidak instan. Perjalanannya cukup panjang seperti berikut ini.
- Web e-commerce mulai memperbaiki SEO-nya.
- Web e-commerce yang semula berada di luar halaman pertama saat seseorang mengetikkan kata kunci yang relevan, perlahan-lahan mulai masuk ke halaman pertama.
- Di halaman pertama, peringkatnya terus naik sampai masuk menjadi lima sampai tiga teratas.
- Masyarakat lebih sering melihat web e-commerce.
- Makin sering terlihat, makin besar kemungkinan orang akan mengunjungi web.
- Jika produk dan layanan yang ditawarkan cocok, maka sales akan terjadi.
Proses ini memang tidak cepat, tetapi bukan berarti tidak baik. Sebaliknya, SEO jadi investasi jangka panjang yang baik bagi sebuah brand, termasuk e-commerce. Sebab makin lama kamu menunda implementasi SEO, makin jauh kamu akan tertinggal dengan kompetitor ke depannya.
Cara Optimalisasi SEO untuk E-Commerce
Ada beberapa cara mendasar yang bisa dan perlu kamu lakukan untuk mengoptimalkan SEO pada web e-commerce, baik off-page SEO dan on-page SEO.
Untuk off-page SEO, kamu bisa bekerja sama dengan influencer atau beberapa publik figur yang relevan untuk membantu mempromosikan e-commerce. Selain itu kamu juga bisa meningkatkan engagement di media sosial, menerapkan link building yang baik. dan beberapa lainnya.
Adapun terkait optimalisasi on-page SEO, berikut beberapa cara yang bisa kamu lakukan.
-
Riset Keyword
Ada perbedaan saat melakukan riset keyword untuk keperluan on-page SEO dan off-page SEO. Pada konten SEO lainnya, keyword yang lebih banyak disarankan adalah jenis informational keyword. Namun sebaliknya, pada keperluan e-commerce, kamu justru harus memilih keyword yang berfokus pada produk.
-
Kualitas Konten
Tidak sedikit konten clickbait yang berujung tingginya bounce rate. Salah satu alasan utamanya adalah karena audiens tidak menemukan apa yang mereka cari–bahkan kerap merasa tertipu.
Konten harus dapat memberi informasi yang dibutuhkan oleh audiens terkait apa yang sedang dicarinya. Kalua konten yang disajikan ternyata hanyalah konten bodong, maka audiens pun beramai-ramai akan keluar dari web dengan cepat sehingga mengindikasikan pada Google bahwa kualitas konten buruk.
-
Menulis Deskripsi Produk
Setiap produk membutuhkan penjelasan yang cukup sehingga calon konsumen tidak perlu banyak bertanya dan menyimpan keengganan. Karena itu, isilah halaman yang dimaksud dengan konten yang lengkap dan informatif.
Tidak ada patokan pasti mengenai berapa jumlah karakter untuk penulisan deskripsi. Namun, kamu bisa menyesuaikannya dengan format masing-masing platform sehingga tidak terlalu pendek maupun panjang.
-
Mencantumkan Internal Link
Sebuah web e-commerce pasti mempunyai banyak halaman produk, bukan? Maka, manfaatkan hal ini dengan mencantumkan internal link yang memiliki kaitan pembahasan dengan konten.
Seperti contoh, kamu menulis sebuah artikel mengenai cara bercocok tanam yang benar. Kamu pun bisa menyelipkan beberapa halaman produk mengenai perlengkapan bercocok tanam maupun tanaman ke dalam artikel tersebut.
-
Memanfaatkan Schema Review
Schema review adalah sebuah fitur pada mesin pencari seperti Google untuk memberi ulasan dan peringkat. Biasanya, kamu menemukan hal ini pada sebuah tempat seperti kafe dan restoran, produk di e-commerce, dan lain sebagainya.
Fitur ini dapat menarik perhatian karena dapat memberi keyakinan pada calon konsumen mengenai produk yang akan mereka beli. Makin tinggi rating yang diberikan, makin besar kemungkinkan calon konsumen akan melakukan pembelian.
Fungsi Artikel SEO untuk E-Commerce
Kamu mungkin masih bertanya-tanya, apakah sebuah web e-commerce benar-benar memerlukan artikel alih-alih hanya fokus pada tulisan-tulisan yang ada untuk halaman produk. Jawaban atas pertanyaan ini pun cukup mudah: ya.
Artikel adalah salah satu bentuk content marketing dalam format tulisan. Sebagaimana kebutuhan masyarakat era digital yang selalu membutuhkan konten, keberadaan konten seperti artikel menjadi salah satu titik temu bagi pelaku bisnis dan calon konsumennya.
Content marketing pun disukai oleh masyarakat karena cenderung soft-selling dan menjadi seperti win-win solution bagi kedua belah pihak. Calon konsumen merasa puas dengan informasi maupun hiburan yang diperoleh dari sebuah konten dan pelaku bisnis mendapat trafik maupun exposure lebih besar.
Bukan tidak mungkin, sebuah artikel SEO juga menyelipkan promosi produk atau jasa yang ditawarkan. Hal ini tentu akan mempercepat calon konsumen untuk melakukan pembelian sehingga meningkatkan sales.
Tentunya, artikel yang kamu siapkan untuk web e-commerce haruslah yang memenuhi kaidah SEO sehingga dapat mencapai target yang diharapkan. Oleh sebab itu, menggunakan layanan penulis artikel SEO untuk e-commerce adalah langkah efektif dan efisien untuk membantumu.
Karakter & Skill Penulis Artikel SEO
Nyaris siapa saja dapat menulis, tetapi tidak semuanya cukup terampil menjadi seorang penulis SEO. Pasalnya, mereka yang menawarkan layanan penulis artikel SEO untuk e-commerce harus memahami dan menguasai betul beberapa hal mendasar.
Salah satunya adalah membuat tulisan yang logis dan mudah dicerna oleh audiens. Mereka harus dapat membuat kerangka dan alur tulisan yang baik sehingga maksud dan tujuan penulisannya dapat diterima.
Selain itu, seorang penulis artikel SEO harus cukup luwes untuk dapat menulis dalam berbagai gaya bahasa. Pada dasarnya, setiap penulis mempunyai karakternya sendiri. Namun di sisi lain, setiap brand juga mempunyai tone of voice maupun brand personality-nya masing-masing. Dengan begitu, penulis SEO harus mampu mengikutinya.
Hal lain yang tak kalah penting adalah memahami kaidah-kaidah penulisan SEO. Penulis artikel SEO pun harus memiliki keterampilan keyword research yang baik berikut pengaplikasiannya di dalam tulisan. Mereka juga harus memahami struktur heading, komponen teknis blog, dan lain-lain.
Berita baiknya, kamu tak harus mencari sendiri atau bahkan merekrut seorang penulis in-house untuk mengerjakan artikel-artikel SEO guna keperluan web e-commerce agar lebih efektif dan efisien.
Kontenesia menyediakan layanan penulis artikel SEO untuk e-commerce yang siap membantumu. Tim penulis profesional kamu akan memberikan artikel-artikel berkualitas baik bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris sesuai kebutuhanmu.
Cari tahu lebih lanjut mengenai Kontenesia dan bagaimana kami dapat membantu kamu menjadi e-commerce andalan masyarakat dengan menghubungi kami di sini.